12 Des 2013

Cara Melakukan Enkripsi (Encrypt) pada Salinan File Anda



4.0 Tentang Encryption

Encryption menjadi kebutuhan bagi mereka yang ingin menyimpan file salinan yang tidak dapat diakses tanpa izin.
Encryption adalah proses membuat sandi atau mengacak data untuk menyelubungi pesan yang sesungguhnya dari orang-orang yang tidak mempunyai kunci khusus untuk membaca pesan tersebut. Untuk informasi lebih lanjut tentang encryption, silakan baca 'Petunjuk bagaimana caranya' Bab 4.Cara melindungi berkas penting di komputer.

4.1 Cara melakukan Enkripsi (Encrypt) pada salinan file Anda

Jendela Strong Encryption digunakan untuk memilih metode encryption yang akan digunakan.
Langkah 1. Klik box Encryption type untuk mengaktifkan daftar dari metode encryption yang berbeda sebagai berikut:

Gambar 1: Daftar tipe Encryption
Untuk memudahkan, kami menganjurkan Anda memilih metode Blowfish atau Rijndael (128 bits). Ini akan menyediakan keamanan yang baik untuk arsip Anda, dan Anda dapat mengakses data yang di-encrypt dengan password pilihan Anda.
Langkah 2 Pilih tipe Encryption yang Anda ingin gunakan.
Catatan: Rijndael dan Blowfish memiliki tingkat keamanan yang rata-rata sama. DES mempunya proses encryption yang lebih lemah namun lebih cepat.
Langkah 3. Ketik dan ketik ulang password ke dalam dua boks yang disediakan seperti berikut:

Gambar 2: Boks type Encryption dan Passphrase
Kekuatan sebuah password ditunjukkan oleh bar bertuliskan ‘Passphrase quality’. Semakin jauh bar tersebut bergerak ke kanan, lebih kuat passphrase Anda. Silahkan baca 'Petunjuk bagaimana caranya' Bab 3. Cara membuat dan mempertahankan kata sandi yang amandan 'Petunjuk yang membantu' Bab KeePass untuk instruksi panduan cara membuat dan menyimpan passphrases (atau password) dengan aman.
Langkah 4. Klik .

4.2 Cara melakukan Decrypt pada salinan file Anda

Melakukan decrypt untuk file salinan Anda sangat mudah. Silahkan lakukan langkah ini untuk melakukan decrypt:
Langkah 1. Pilih Select > Tools > Decrypter and Keys seperti yang ditunjukkan di bawah:

Gambar 3: Menu Tools dengan Decrypter dan Keys dipilih
Ini akan mengaktifkan window Decrypter dan keys seperti berikut:

Gambar 4: Jendela Cobian Backup 10 Decrypter dan Keys
Langkah 2. Klik untuk memilih arsip yang Anda ingin Anda decrypt.
Langkah 3.Klik untuk memilih folder lokasi yang Anda inginkan untuk arsip Anda yang telah di-decrypt.
Langkah 4. Pilih tipe encryption yang sama dengan yang Anda pilih di bagian 4.1 Cara melakukan enkripsi (encrypt) pada salinan file Anda, di daftar Metode.

Gambar 5. Daftar New Methods (metode-metode baru)
Langkah 4. Pilih metode yang benar untuk encryption (yang Anda pilih untuk melakukan encrypt pada salinan file Anda).
Langkah 5.Ketik passphrase Anda ke dalam tempat yand disediakan.
Langkah 6. Klik .
File-file akan langsung ter-decrypt di lokasi yang telah Anda pilih. Apabila file-file juga telah Anda compress, Anda perlu melakukan decompress

0 komentar:

Posting Komentar